Mungkin kamu tidak pernah membayangkan naik helikopter sebelumnya. Maklum saja, selain helikopter tidaklah umum, harganya juga pasti mahal dan yang pasti susah untuk menjangkaunya. Karena penyedia jasa transportasi helikopter masih jarang, dan bisa dibilang sangat minim untuk publik.
Tapi ada kabar baik nih, sekarang kamu bisa pesan atau booking helikopter semudah ketika kamu order ojek online. Tapi bedanya, helikopter jelas tidak bisa menjemputmu di depan rumah. Untuk memesan helikopter ini kamu perlu instal aplikasi helicity terlebih dahulu, lalu pilih helipad awal dan helipad akhir.
Helipad merupakan tempat take off atau landing helikopter, saat ini helipad yang tersedia masih terbatas dan hanya ada di beberapa kota seperti Jakarta, Bandung, Jawa Barat dan Banten.
Rute Helicity
Hingga saat ini Helicity sudah bisa digunakan dengan beberapa rute. Antara lain Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Kepulauan Seribu, Bandung, Sukabumi, Cirebon, dan Bali.
Untuk keberangkatan dari Jakarta, Anda bisa terbang dari lapangan atau helispot di Wisma Aldiron Pancoran. Tujuannya sendiri bisa ditentukan. Bisa hanya berkeliling Jakarta dan Bodetabek, Bandara Soekarno-Hatta, hingga sampai Bandung. Ada rute Jakarta-Bandung, Jakarta-Bogor, juga Jakarta-Anyer. Ada juga rute Bali-Lombok dan Bali-Gili Trawangan.
Biaya Naik Helikopter Helicity
Soal biaya, Helicity memiliki perhitungan tersendiri dengan menggunakan penerbangan per 15 menit yang disebut dengan Quatrip. Perhitungan Quatrip sendiri dibagi tiga. Durasi 15 menit disebut Single Quatrip, durasi 30 menit disebut Double Quatrip, dan durasi 45 menit disebut Triple Quatrip.
Jenis helikopter dibagi menjadi tiga yaitu Tipe A dengan daya tampung maksimal 7 penumpang, Tipe B maksimal 6 penumpang, dan Tipe C maksimal 4 penumpang. Untuk biayanya sendiri tergantung pada jenis helikopter dan lama penerbangan. Berikut rinciannya.
Single Quartrip durasi 15 menit
Helikopter Tipe A dikenakan biaya Rp 16 juta, Tipe B dikenakan biaya Rp 11 juta, dan Tipe C dikenakan biaya Rp 17 juta.
Double Quartrip durasi 30 menit
Helikopter Tip A dikenakan biaya Rp 25.600.000, Tipe B dikenakan biaya Rp 17.600.000, dan Tipe C dikenakan biaya hingga Rp 11.200.000.
Triple Quatrip durasi 45 menit
Helikopter Tipe A dikenakan biaya Rp 37.600.000, Tipe B dikenakan biaya Rp 25.850.000, dan Tipe C dikenakan biaya Rp 16.450.000.
Selain harga pokok diatas ada lagi biaya lainnya yaitu helipad atau lokasi pendaratan. Dalam satu kali perjalanan dikenakan biaya helipad take off dan landing sebesar Rp 2 sampai 4 juta. Perlu dicatat, daftar harga tersebut hanya untuk sekali penerbangan dan termasuk asuransi. Juga belum termasuk PPN sebesar 10 persen.
Nah demikianlah cara naik helikopter dengan mudah seperti halnya order ojek online. Memang tarif ataupun biaya menggunakan tranportasi satu ini terbilang cukup mahal, dan pastinya tidak semua orang bisa menjangkau dan menikmati tranportasi helikopter ini.